Sunday, March 2, 2008

Japanese Potato salad

Mudah dan cepat membuatnya, sangat praktis untuk bekal makan siang dan tentu saja rasanya uenak ...!!! Resepnya di dapat dari Dhi.


Bahan :
2 buah kentang ukuran sedang (aku pake 1 kentang Idaho ukuran besar), rebus, potong kotak
2 sdm light mayonaise
1 btr telur rebus, potong-potong kotak
1 buah Daun bawang, iris-iris
1 sdm air jeruk nipis
1 sdm mirin
garam, merica dan gula

Cara Buat :
Campur semua bahan bumbu, aduk sampai rata. Masukkan potongan kentang dan telur, aduk kembali sampai tercampur rata.
Dinginkan di lemari es sebentar.
Hidangkan dengan taburan irisan daun bawang.

1 comment:

Anisa said...

kayaknya enak dan praktis nih mbak. bisa di contek nih resepnya