Saturday, December 29, 2007

Tumis Tempe Dan Teri Medan Pedas

Di terinspirasi oleh postingan Yeni dan Fitri. Sampai nelen liur baca postingan mereka, kebayang enaknya tumis tempe pedas sama nasi anget. Ini gabungan antara resep Yeni dan Fitri dan seleraku sendiri.

***

Bahan :
1 bungkus tempe, potong dadu (kurleb jadi 1 1/2 mangkok)
1 cangkir teri medan goreng
3 siung bawang putih
5 siung bawang merah
gula
garam
cabe rawit sesuai selera (aku pake habenero), iris-iris menyerong
minyak untuk menumis dan menggoreng tempe dan teri
Air
Kecap manis

Cara Buat :
Goreng tempe jangan sampai terlalu kering, sisihkan.
Goreng teri sampai kering, sisihkan
Gunakan sebagian minyak yang dipakai untuk menggoreng tempe dan teri untuk menumis bawang merah dan bawang putih. Tumis sampai harum, masukkan tempe, aduk rata.
masukkan kecap manis, aduk rata kembali, tambahkan sedikit air. masukkan garam, gula, cabe rawit dan teri, aduk rata kembali. masak sebentar, matikan api, siap disajikan.

Nasi Campur Ala Wayne

Kemarin pagi Wayne main sambil minta tolong betulin komputer. Sementara Bill utak-atik komputernya, dia ngobrol ma aku soal masakan. Katanya Nasi campur humberger meat dan mushroom soup enak banget. Wah, denger ceritanya langsung ngiler. Malamnya langsung tak coba tentu saja dengan modifikasi ala seleraku, ternyata bener katanya, enak memang.

***

Bahan :
2 mangkuk nasi
250 gr daging cincang
1/2 kaleng jamur (aku pake jamur merang, jamur apa saja boleh)
3 siung bawang putih, cincang
1/2 buah bawang bombay, rajang
1 cangkir kaldu (apa saja)
3 sdm saus tomat
2 sdm kecap manis
Garam
Gula
1/4 sdt pala
1/4 sdt ketumbar
2 sdm minyak goreng
3 sdm mentega
1 btr telur, kocok lepas


Cara Buat :
Panaskan minyak, lelehkan mentega dalam minyak panas. Tumis bawang bombay dan b. putih sampai harum.
Masukkan daging cincang, masak sampai berubah warna dan keluar minyaknya.
Masukkan kaldu, kecilkan api. Aduk rata, masukkan bumbu sisa dan kocokan telur, aduk sebentar sampai matang.
Masukkan nasi, campur rata. masak dengan api lebih besar sebentar. Siap disajikan.

Sunday, December 23, 2007

Spinach Lasagna

Waktu acaran "luncheon" disekolah yang diadakan kepsek, spinach lagsana adalah satu menunya. Lagsana yang dibuat sama istri kepsek enak sekali, aku jadi pengen sekali bikin sendiri, ini hasilnya.

***


Bahan :
1 bungkus lagsana, rebus, tiriskan.
16 oz keju ricotta atau cottage
16 oz keju mozzarella (aku pake extra sharp cheddar)
1 kaleng spagetty saus (rasa apa saja, aku pake merk Newman, mushroom)
1 bungkus (10 oz) bayam beku siap pake (bisa juga rebus sendiri)
1 sdt bawang putih cincang
1/2 buah bawang bombay, cincang

Cara Buat :
Panaskan oven dengan suhu 180 der. C

Tiriskan frozen bayam/ rebus. Campur keju ricotta, separuh bagian keju, bawang putih, bawang bombay dan bayam.
masukkan sedikit saus spagetty didasar pinggan tahan panas (ukuran 13 x 9 inchi), ratakan keseluruh dasar pinggan. tata 3 lembar lagsana rebus diatasnya, kemudian campuran keju, bayam, b. putih dan b. bombay diatasnya. Demikian berturut-turut sampai semuanya bahan habis. terakhir taburkan separuh bagian keju diatas.
Tutup dengan aluminium foil dan panggang sekitar 1 jam. Buka tutupnya setelah sekitar 5 - 10 menit dikeluarkan dari oven.

Shepherd Pie

Dari resep aslinya pie ini disebut juga poor man pie, entah kenapa. Menurutku gak benar juga karena bahannya juga pake daging yang relatif mahal juga. Tapi apapun namanya rasanya enak dan mudah dibuat.

***



Bahan :
1 lb daging cincang
1 kaleng peas (kacang kapri)
1 kaleng jagung manis
1 bawang bombay ukuran sedang, cincang
3 siung bawang putih (tambahan aku sendiri)
1/3 cangkir gula (bisa dikurangi sesuai selera, aku pake madu kurleb 2 - 3 sdm)
2 cangkir, keju cheddar parut (keju apa saja bisa)
garam (Tambahan aku)

Mashed potatoes
8 buah kentang ukuran sedang, kukus dan kupas
1/2 cangkir susu cair
2 sdm mentega atau margarin
1 sdt garam
1/8 sdt merica (aku pake merica hitam)
2 sdm minyak goreng
3 sdm mentega

Cara Buat :
Mashed Potato
Haluskan kentang kukus, bisa pake mixer. Kemudian campur semua bahan sampai tercampur rata.

Isi
Panaskan minyak, kemudian cairkan mentega di minyak panas. Tumis bawang bombay, kemudian masukkan bawang putih, tumis sampai harum.
Masukkan daging cincang sampai berubah warna, tambahkan garam, gula, merica. Aduk rata, tambahakan peas dan jagung manis. Aduk rata kembali.

Pie
Isikan isi pada pinggan ukuran 13 x 9 inchi, ratakan permukaannya. Tutup dengan mashed potato.
Taburkan keju parut diatasnya.
Panggang, set oven pada posisi broil sampai berwarna kecoklatan (atau panggang aja pada suhu 230 der. C sampai berwarna kecoklatan.

Sunday, December 9, 2007

Chicken Pie

Chicken pie ini pilihanku, jika ingin masak cepat dan menghemat waktu. Bisa juga dibikin agak banyak, simpan di frezer dan panaskan kembali jika akan disantap.

***


Bahan :
Pie crust siap pake
4 buah wortel, potong dadu
2 cangkir kacang kapri
3 telur rebus, potong dadu
Sedikit jagung manis kalengan
1 buah dada ayam (boneless), potong dadu seperti sate
1 buah bawang bombay
3-4 siung bawang putih
2 sdm minyak untuk menumis
2 sdm mentega untuk menumis
2 cangkir ( 1 kaleng) kaldu ayam
Kecap asin secukupnya
Gula
Merica
Suas ikan
1 - 2 sdm maizena, larutkan dengan air

Cara buat :
Isi :
Panaskan minyak, cairkan mentega dengan minyak tersebut, tumis, bawang putih, kemudian bawang bombay hingga harum. Masukkan ayam, tumis hingga berubah warna.
masukkan kaldu, biarkan sebentar, masukkan sayuran, garam, merica, gula dan saus ikan. Masak sebentar hingga bumbu meresap.
Kentalkan dengan larutan maizena, angkat dan dinginkan.

Biarkan kulit pie hingga mencapai temperatur ruangan.
Letakkan lembar pertama untuk mendasari loyang beling bundar, tekan-tekan hingga semua menempel pada loyang.
Masukkan isi, tutup dengan lembar kedua. Ratakan pinggirannya.
Panaskan oven pada suhu 450 F, panggang pie selama 15 - 20 menit.

Saturday, December 8, 2007

Kroket Bundar

Ini modifikasi dari kroket Belanda anti pecah dari postingan sebelumnya. Kali ini dibentuk bundar biar sedikit beda.


Bahan Kulit:
1/2 kg kentang goreng, haluskan
1 butir telur ayam
Merica secukupnya
garam secukupnya
Adonan roux (125 ml susu cair, 75 gr tepung terigu, 60 gr mentega; panaskan mentega, pasukkan susu, kemudian tepung terigu, aduk sampai tercampur rata, sisihkan)
Minyak untuk menggoreng

Bahan Isi :
150 gr corned beef
3 siung bawang putih
1/2 butir bawang bombay
Garam
Merica
Gula
Kaldu sapi kurleb 1 cangkir
Susu cair kurleb 1/2 cangkir
3 sdm mentega

Pelapis :
Tepung panir
1 butir telur, kocok lepas

Cara Buat Kulit :
Campur semua bahan isi, aduk sampai tercampur rata. Sisihkan.

Isi :
Panaskan mentega, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum.
Masukkan corned beef, aduk sebentar, campurkan kaldu dan susu, garam, merica dan gula, aduk rata, masak hingga air mengering. Dinginkan.

Ambil adonan kulit (kira-kira 2 - 3 sdm munjung), pipihkan, isi dengan adonan isi. Tutup kembali , bentuk bundar.
Celiup pada kocokan telur, gulingkan pada tepung panir.
Panaskan minyak, goreng hingga kuning kecoklatan.

Salmon Bumbu Kemiri Dan Sayuran

Aku pencinta makanan laut, kadang bosen masak salmon di panggang dan kukus terus, jadi ingat resep Lisa teman kuliahku dulu, mudah dan cepat, tapi enak. Sudah kubuktikan!


Bahan :
Salmon fillet 2 potong (kurleb 250 gr)
75 gr brokoli, potong-potong
5 biji jamur crimini, iris-iris

Bumbu halus :
5 buah bawang merah
3 siung bawang putih
5 butir kemiri
Terasi kurleb 1 sdt
Santan/susu 1 cangkir
garam secukupnya
Gula secukupnya
Ketumbar 1 sdt
Kunyit bubuk secukupnya (1/4 sdt)
minyak untuk menumis

Cara buat :
Haluskan semua bahan bumbu halus kecuali santan/susu (pake fp lebih cepet).
Panaskan minyak, tumis bumbu halus sampai harum, masukkan santan/susu. Aduk rata sebentar, masukkan ikan salmon, masak hingga santan/susu menyusut (agak mengental). JIka sudah hampir matang, masukkan sayuran (brokoli dan jamur), masak hingga agak layu, angkat dari api. Siap disajikan dengan nasi dengan taburan bawang goreng.